PADAT KARYA (PEMBANGUNAN PAVING JALAN)

muhroji 10 Juli 2019 18:06:49 WIB

     Desa Kerjo, Kecamatan Karangan Kabupaten Trenggalek menunjukkan komitmen dalam pemanfaatan Dana Desa yang dipercayakan oleh pemerintah pusat guna mensejahterakan desa. Pemanfaatan dana desa dengan skema Padat Karya Tunai (PKT) pada tahun 2019 ini salah satu yang dititikberatkan oleh pemerintah Desa Kerjo adalah pembangunan insfrastruktur.

     Pembangunan infrastruktut yang dilaksanakan adalah berupa pemavingan jalan di lingkungan RT 15 RW 03 Dusun Krandon. Pembangunan jalan dengan menggunakan paving block dilakukan sepanjang 329 meter yang dimulai pada hari senin, 08 Juli 2019.

     Kegiatan ini utamanya dilaksanakan oleh Tim Pelaksana Kegiatan Dana Desa, dalam pada pelaksanaan pembangunan nanti pihak desa mengikutsertakan masyarakat desa. Karena pihak desa juga menginginkan suatu bentuk partisipasi dari masyarakat dalam sejak program dana desa ini bergulir, khususnya untuk setiap kegiatan yang bebentuk fisik.

     Kegiatan ini pada pelaksanaanya juga ditinjau berkala oleh pihak aparatur Desa Kerjo demi kelancaran pelaksanaanya. Dengan adanya program pembangunan paving jalan ini, diharapkan dapat membantu masyarakat dalam mendapatkan akses jalan yang nyaman dan mempermudah warga melakukan aktivitasnya sehari-hari.

 

Komentar atas PADAT KARYA (PEMBANGUNAN PAVING JALAN)

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah pengunjung

Lokasi Kerjo

tampilkan dalam peta lebih besar